Pendahuluan
Senang rasanya kembali blogging menulis artikel lagi setelah ±10 bulan vakum dari dunia blogger karena ada kepentingan lain. :v. Dulu saya buat blog itu cuma buat iseng-iseng sama buat ngisi waktu luang sambil nyalurin tulisan-tulisan saya yang gk penting. Namun ternyata banyak yang memanfaatkan dunia blogging ini sebagai mata pencaharian mereka walaupun hanya sampingan dan hasilnya juga mungkin sedikit.
Dunia blogging erat sekali kaitannya dengan iklan online, baik langsung dari blog itu sendiri maupun dari lembaga periklanan online. Ikan online ini biasanya berbentuk teks dan gambar. Gambarnya sendiri terdiri dari 2 macam yaitu gambar static (JPG, PNG, GIF dsb) ataupun gambar flash.
Banyak blogger yang menyediakan jasa periklanan online dengan 'mematok' harga tertentu dengan dimensi iklan dan dalam jangka waktu tertentu. Blogger yang satu ini biasanya memiliki blog dengan Traffic Page ≤1000, memiliki banyak artikel berkualitas dan tentunya mendapat ranking yang meyakinkan dalam mesin pencari. Namun ternyata iklan yang disediakan oleh pihak blogger itu sendiri kurang begitu diminati oleh para advertiser dan para blogger ini sendiri juga ternyata lebih berminat kepada lembaga periklanan online dan jasa periklanan online sebagai publisher.
Lembaga periklanan yang paling banyak peminatnya adalah GA (Google Adsense). Namun masih banyak juga yang menggunakan lembaga periklanan lain dengan pembayaran PPC (Pay Per Click), salah satunya adalah KB. Apakah KB itu? "Keluarga Besar!" Salah masbro, "Keluarga Berencana, 2 anak cukup!" \m/, masih kurang tepat masbro, Anda pikir Bkkbn.. :ngakak:. Yang benar adalah KumpulBlogger.com. :p.
Apa Itu Kumpul Blogger?
Apakah itu Kumpul Blogger? Kumpul Blogger Adalah Jaringan Blogger Indonesia untuk mendapatkan alternatif penghasilan tambahan, dengan cara menyediakan spot/ruangan pada blog sebagai tempat menyampaikan pesan komersial dari Advertiser. Blogger dan Advertiser dapat mendaftar disini. Layanan yang tersedia Pay Per Click (Text dan Banner), Pop Ads dan Pay Per Scan QRCode, serta Pay Per Action.
Apa Perbedaanya dengan Situs Sejenisnya?
Bila anda sudah mengenal Adsense, Adbrite ataupun situs Pay Per Click yang lainnya, Anda pasti sudah mengerti bahwa Situs luar tersebut memiliki banyak persyaratan dan aturan. Perbedaan utama KumpulBlogger.com dengan situs luar tersebut adalah dari
- Penggunaan Bahasa, Anda tidak perlu khawatir akan adanya penolakan karena Blog Anda tidak ditulis dalam bahasa Inggris. Di KumpulBlogger.com, Blogger dapat menulis dengan bahasa Indonesia, Inggris ataupun bahasa daerah.
- Karakteristik Target market Pada KumpulBlogger.com, Advertiser Lokal dapat menjangkau sejumlah blogger dengan kesamaan Karakteristik tertentu seperti kesamaan kultur sosial / budaya dan kesamaan bahasa.
- Pada KumpulBlogger.com, tidak ada penggunaan keyword tertentu untuk menampilkan materi Iklan. Materi yang dimasukkan kepada halaman KumpulBlogger.com, akan disebarkan kepada sejumlah blog yang berada dalam jaringan KumpulBlogger.com tanpa memperhitungkan keyword.
- Anda tidak perlu meminta perijinan publisher kepada pihak Kumpul Blogger seperti situs sejenisnya. Setelah Anda mendaftar menjadi anggota Kumpul Blogger, anda bisa langsung memasang iklan yang disediakan oleh Kumpul Blogger tanpa peninjauan. Cocok untuk blogger baru. =D
Bagaimana Cara Kerjanya?
Cara kerja sangat sederhana. Blogger meyediakan slot/space/ruangan untuk ditempatkan sebagai media Iklan pada masing-masing Blognya. Blogger terdaftar sebagai anggota KumpulBlogger.com. Advertiser meletakkan materi iklan pada KumpulBlogger.com. KumpulBlogger.com akan menyebarkan pesan/mater iklan kepada semua blog yang terdaftar pada jaringan KumpulBlogger.com ini. Advertiser mengeluarkan biaya untuk sejumlah Klik yang Advertiser Pesan. KumpulBlogger.com menerima pembayaran dan memberikan kepada masing-masing Blogger sesuai dengan prestasinya dalam mendapatkan jumlah Klik pada masing-masing Blognya. ClickFraud tidak dapat diperhitungkan. Jumlah Klik ditentukan dari Unique IP Address Visitor, Materi Iklan yang pernah diKlik dari IP Address yang sama, tidak akan dihitung. Advertiser dapat melihat report mengenai informasi dari IP Address mana saja sumber Klik berasal. Rate Iklan untuk Advertiser adalah sebesar Rp. 500 (Lima Ratus Rupiah) untuk 1 kali klik, Blogger untuk tiap 1 kali klik legal akan mendapatkan Rp. 300 (Tiga Ratus Rupiah). :W
Pembayaran
Pembayaran, apabila revenue Anda minimal sudah mencapai 10 ribu rupiah, disarankan untuk menggunakan account Bank BCA untuk menerima pembayaran anda. Namun karena ini jaringan blogger Indonesia, anda bebas menggunakan rekening bank manapun untuk mendaftar. Tapi pembayaran untuk rekening selain bank BCA akan dilakukan apabila revenue Anda minimal sudah mencapai 50 ribu rupiah.
Apa Untungnya Untuk Advertiser?
- Kumpul Blogger mengusahakan Iklan anda di-Klik oleh manusia bukan program / aplikasi / robot / bot dan search engine.
- Kumpul Blogger mengusahakan Iklan anda bebas dari click-fraud.
- Statistik klik iklan anda akan disajikan real time, informasi sumber klik, dari blog mana saja, ip address, jenis browser disajikan saat itu juga.
- Iklan anda selain tampil pada puluhan ribu jaringan member Kumpul Blogger, juga tampil pada halaman depan Kumpul Blogger.
Bagaimana Cara Mendaftarnya?
Anda tertarik dengan Situs periklanan ini? Click tombol "Daftar" di akhir postingan ini, lalu masukkan alamat email sebagai user login, kemudian check email Anda. Anda akan diberikan password untuk Login, simpan password Anda dengan baik untuk log in selanjutnya. Anda dapat mendaftarkan lebih dari 1 Blog untuk berpartisipasi dalam jaringan KumpulBlogger.com. Anda akan diberikan script/code untuk dipasang/install pada Blog Anda. Anda dapat memantau hasil perkembangan penghasilan anda pada website KumpulBlogger.com ini. Untuk Advertiser,Anda dapat mendaftarkan materi Advertising/Iklan anda. Untuk 1 Kali Unik Klik Type Text Links pada Materi Advertising / Iklan, Anda dikenakan biaya sebesar Rp. 500 (Lima Ratus Rupiah). Untuk Type Mini Banner, Biaya per 1 Kali Unik Klik adalah Rp.600. :W
Sekian info dari saya, mudah-mudahan bermanfaat untuk Anda. Mudah-mudahan bisa menjadi salah satu referensi dan pilihan bisnis online Anda. Apabila terdapat kekurangan dan kesalahan, saya mohon koreksi anda dan saya meminta maaf atas kekurangan dan kesalahan tersebut. Terimakasih telah membaca blog ini. Salam Blogger Indonesia! \m/
Daftar Kumpul Blogger
kadang masih suka bingung kalau masalah masangin iklan + dapet duit dari pengiklan gitu aku -_-
ReplyDeleteCoba-coba kan gk ada ruginya masbro... ;) kalau blog kita udah punya traffic tinggi sih gk masalah pasang jasa iklan sendiri.. :)
Deletewah thanks atas infonya :)
ReplyDeleteSama-sama masbro.. =D. .makasih juga sudah mampir di blog ini.. :)
Deletenice info ,, thankss
ReplyDeleteYou're welcome masbro... thanks for visiting my blog.. ;)
DeleteDibayar via apa ini bro ? uang ?
ReplyDeleteDibayar dengan uang dikirim via transfer bank masbro... :). .untuk BCA minimal 10 ribu, selain BCA minimal 50 ribu.. :)
Deletedibayar BNI syariah bisa..?? gk sob
ReplyDeleteBisa masbro... Semua Bank asal Indonesia bisa.. :)
DeleteOK THANKS BROO
DeleteMAMPIR YA HTTP://GO-GRATISAN.BLOGSPOT.COM
Siaap.. :-bd
Deletegan btw kalau mau pasang iklan GA jangan pasang iklan lain termasuk KB , ? gmna gan ,
ReplyDeleteane lagi ngebangun blog nieh buat ntar di daftarin ke GA , moga aja di teria ^_^
Setau saya, gk ada masalah kalo mau pasang lembaga periklanan lain selain GA.. Jadi menurut saya gk masalah pasang GA + KB.. :) Saya juga lagi mbangun blog buat memenuhi kriteria GA.. =D. .berjuang sama-sama masbro.. :-bd
Delete