Saturday, December 6, 2014

Air Rebusan Mie Instant Ternyata Tidak Berbahaya

Assalamu'alaikum...

Beberapa waktu yang lalu saya pernah menyinggung bab Mie Instant ini tentang bahayanya saat dikonsumsi bersama nasi, kali ini saya kembali menyinggung bab Mie Instant ini karena banyak di antara kita yang sering sekali mengkonsumsi makanan yang satu ini. Siapa sih yang belum pernah makan Mie? Hampir semua orang pernah memakan Mie termasuk saya dan mungkin Anda juga, baik itu yang produk instant maupun yang tidak. Maka dari itu, tidak bosan-bosanna saya membahas makanan yang satu ini. Kali ini berkaitan dengan air rebusan Mie Instan yang "Katanya" mengandung zat "Lilin" dan berbahaya bagi kesehatan, benarkah demikian?
Banyak orang percaya, mi instan mengandung lapisan lilin yang berbahaya bagi kesehatan. Dugaan sejumlah orang, lilin digunakan untuk membuat mi instan tahan lama. Hal ini pula yang menyebabkan beberapa orang selalu membuang air rebusan mi instan pertama untuk menghindari bahaya lilin. Benarkah hal tersebut?
Nutrition and Health Science manager dari Nutrifood Research Center, Astri Kurniati S.T MAppSc menanggapi hal tersebut. Menurutnya, hingga saat ini tidak ditemukan penggunaan lilin dalam mi instan dalam proses produksi.
"Mi instan mengandung lilin itu mitos. Kami melihat, dalam proses produksi nggak ada bahan lilin. Adonan yang dibuat seperti terigu, telur dan sebagainya dicetak kemudian digoreng sampai kering. Kenapa digoreng? Itulah yang membuat mi bisa tahan lama hingga berbulan-bulan," kata Astri saat ditemui dalam acara peluncuran buku 101 Mitos Kesehatan di Plaza Senayan, Jakarta, Rabu (2/12/2014).
Sedangkan air yang keruh setelah merebus mi instan, kata Astri, itu disebabkan oleh pelepasan sebagian pati dan lemak dari proses menggoreng mi. Inilah yang membuat mi instan kaya lemak jenuh sehingga tidak baik dikonsumsi berlebihan.
Yang menarik, dalam buku 101 Mitos Kesehatan disebutkan cara mengonsumsi mi instan agar menjadi lebih sehat.
  • Pertama, kurangi penggunaan bumbu mi untuk mengurangi asupan garam harian
  • Kedua, konsumsi mi instan dengan banyak sayuran seperti sawi atau bayam.
  • Ketiga, padankan mi instan dengan protein seperti telur. Selebihnya, pilih mi instan yang di-oven (air dried), bukan digoreng.
Apakah Anda juga termasuk orang yang sering mengkonsumsi Mie Instant yang juga membuang air rebusan mie-nya? Setelah mengetahui hal ini, Bagaimana dengan pendapat Anda?
Mungkin hanya itu info yang dapat saya sampaikan kali ini, mudah-mudahan dapat bermanfaat untuk Anda. Bila ada kesalahan baik dalam penulisan atau yang lainnya saya mohon maaf yang setulus-tulusnya. Terimakasih sudah setia membaca blog sederhana ini dan Salam Blogger Indonesia! :)

Sumber : http://health.liputan6.com/read/2142380/air-rebusan-mi-instan-tak-berbahaya

Wassalamu'alaikum...

Thursday, December 4, 2014

Tips Ketika Ditilang Polisi Lalulintas

Tags
Tips Ketika Ditilang
Siapa yang sudah pernah kena tilang pak Polisi? Hayoo, gk ada yang mau ngaku? Jujur saya sudah pernah kena tilang pak Polisi lantaran saya menerobos jalur 1 arah dan waktu itu saya kena denda 100 rb. Hadeh, untungnya uang yg dibawa pas dengan jumlah denda. Tapi, ternyata denda ini tidak sesuai di dalam kitab KUHP. Itu artinya, saya merugi entah seberapa ribu gara-gara kena tilang ini. :(
Nah karena latar belakang itu, kali ini saya akan berbagi Tips Ketika Ditilang Polisi Lalulintas. Ini adalah salah satu pengalaman temen-teman, mohon di baca baik-baik.

Beberapa waktu yang lalu sekembalinya berbelanja saya sekeluarga pulang dengan menggunakan taksi. Ada adegan menarik ketika sopir taksi hendak ditilang oleh polisi. Dialog antara polisi dan sopir taksi seperti ini.
Polisi (Pol):Selamat siang mas, bisa lihat SIM dan STNK?
Sopir (Sop):Baik Pak…
Pol:Mas tau..kesalahannya apa?
Sop:Gak pak
Pol:Ini nomor polisinya gak seperti seharusnya (sambil nunjuk ke plat nomor taksi yg memang gak standar sambil lalu menulis dengan sigap di buku tilang)
Sop:Pak jangan ditilang deh…plat aslinya udah gak tau kemana… kalo ada pasti saya pasang
Pol:Sudah…saya tilang saja…banyak mobil curian sekarang (dengan nada keras!!)
Sop:(Dengan nada keras juga ) Kok gitu! taksi saya kan Ada STNK nya pak, ini kan bukan mobil curian!
Pol:Kamu itu kalo di bilangin kok ngotot (dengan nada lebih tegas) kamu terima aja surat tilangnya (sambil menyodorkan surat tilang warna MERAH)
Sop:Maaf pak saya gak mau yang warna MERAH suratnya…Saya mau yg warna BIRU aja
Pol:Hey! (dengan nada tinggi) kamu tahu gak sudah 10 Hari ini form biru itu gak berlaku!
Sop:Sejak kapan pak form BIRU surat tilang gak berlaku?
Pol:Inikan dalam rangka OPERASI, kamu itu gak boleh minta form BIRU… Dulu kamu bisa minta form BIRU… tapi sekarang ini kamu gak bisa… Kalo kamu gak kamu ngomong sama komandan saya (dengan nada keras dan ngotot)
Sop:Baik pak, kita ke komandan bapak aja sekalian (dengan nada nantangin tuh polisi)

Dalam hati saya …berani betul sopir taksi ini …


Pol:(Dengan muka bingung) Kamu ini melawan petugas!?
Sop:Siapa yg melawan!? Saya kan cuman minta form BIRU… Bapak kan yang gak mau ngasih
Pol:Kamu jangan macam-macam yah… saya bisa kenakan pasal melawan petugas!
Sop:Saya gak melawan!? Kenapa bapak bilang form BIRU udah gak berlaku? Gini aja pak saya foto bapak aja deh… kan bapak yg bilang form BIRU gak berlaku (sambil ngambil HP)

Wah … wah hebat betul nih sopir …. berani, cerdas dan trendy … (terbukti dia mengeluarkan hpnya yang ada berkamera.


Pol:Hey! Kamu bukan wartawankan! ? Kalo kamu foto saya, saya bisa kandangin (sambil berlalu)

Kemudian si sopir taksi itupun mengejar itu polisi dan sudah siap melepaskan “shoot pertama” (tiba-tiba dihalau oleh seorang anggota polisi lagi)


Pol 2:Mas, anda gak bisa foto petugas sepeti itu
Sop:Si bapak itu yg bilang form BIRU gak bisa dikasih (sambil tunjuk polisi yg menilangnya)

Lalu si polisi ke 2 itu menghampiri polisi yang menilang tadi, ada pembicaraan singkat terjadi antara polisi yang menghalau si sopir dan polisi yang menilang. Akhirnya polisi yg menghalau tadi menghampiri si sopir taksi.


Pol 2:Mas mana surat tilang yang merah nya? (sambil meminta)
Sop:Gak sama saya pak…. Masih sama temen bapak tuh (polisi ke 2 memanggil polisi yang menilang)
Pol:Sini tak kasih surat yang biru (dengan nada kesal)

Lalu polisi yang nilang tadi menulis nominal denda sebesar Rp.30.600 sambil berkata “nih kamu bayar sekarang ke BRI … lalu kamu ambil lagi SIM kamu disini, saya tunggu”.


Sop:(Yes!!) Ok pak …gitu dong kalo gini dari tadi kan enak…
Kemudian si sopir taksi segera menjalnkan kembali taksinya sambil berkata pada saya, “Pak .. maaf kita ke ATM sebentar ya .. mau transfer uang tilang . Saya berkata ya silakan.
Sopir taksipun langsung ke ATM sambil berkata, … “Hatiku senang banget pak, walaupun di tilang, bisa ngasih pelajaran berharga ke polisi itu.” “Untung saya paham macam2 surat tilang.”
Tambahnya, “Pak kalo ditilang kita berhak minta form Biru, gak perlu nunggu 2 minggu untuk sidang Jangan pernah pikir mau ngasih DUIT DAMAI…. Mending bayar mahal ke negara sekalian daripada buat oknum!”

Dari obrolan dengan sopir taksi tersebut dapat saya infokan ke Anda sebagai berikut:
SLIP MERAH, berarti kita menyangkal kalau melanggar aturan Dan mau membela diri secara hukum (ikut sidang) di pengadilan setempat.. Itupun di pengadilan nanti masih banyak calo, antrian panjang, Dan oknum pengadilan yang melakukan pungutan liar berupa pembengkakan nilai tilai tilang.
Kalau kita tidak mengikuti sidang, dokumen tilang dititipkan di kejaksaan setempat, disinipun banyak calo dan oknum kejaksaan yang melakukan pungutan liar berupa pembengkakan nilai tilang.
SLIP BIRU, berarti kita mengakui kesalahan kita dan bersedia membayar denda. Kita tinggal transfer dana via ATM ke nomer rekening tertentu (kalo gak salah norek Bank BUMN). Sesudah itu kita tinggal bawa bukti transfer untuk di tukar dengan SIM/STNK kita di kapolsek terdekat dimana kita ditilang. You know what!? Denda yang tercantum dalam KUHP Pengguna Jalan Raya tidak melebihi 50ribu! dan dananya RESMI MASUK KE KAS NEGARA

Monday, December 1, 2014

Pekan Mahasiswa UNS 2014

Pekan Mahasiswa UNS 2014
Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta (BEM UNS) dengan bangga mempersembahkan sebuah acara yang bertajuk Pekan Mahasiswa UNS 2014 bertemakan "Sportifitas Tingkatkan Integritas". Acara ini akan diselenggarakan antara tanggal 8 - 22 Desember 2014 dengan rician acara sebagai berikut :
  • OPENING CEREMONY, 8 Desember 2014
    • Pembukaan oleh Rektor UNS
    • Kirab Budaya
    • Mini Concert
  • OLIMPIADE MAHASISWA, 8 - 19 Desember 2014
    • Kategori SPORT :
      1. Futsal (putra/i)
      2. Voli (putra/i)
      3. Basket (putra/i)
      4. Bulutangkis (tunggal putra/i, ganda putra/i/campuran)
      5. Tenis meja (tunggal putra/i, ganda putra/i/campuran)
    • Kategori NON SPORT :
      1. Debat Bahasa Indonesia
      2. Lomba Mural
      3. Lomba Video Profil UNS
  • FESTIVAL BUDAYA, 20 - 21 Desember 2014
    • Pemilihan Mas Mbak UNS 2014
    • Pameran Kuliner Tradisional
    • Display Komunitas Daerah
    • Performing Art
  • GRAND CLOSING, 22 Desember 2014
    • Grand Final Mas Mbak UNS 2014
    • Pengumuman Kejuaraan
    • Pesta Lampion
Informasi lebih lanjut silahkan hubungi Contact Person dibawah ini :
  • Fakhriyan 08568219522 (Olimpiade)
  • Kiki 085778248775 (Festival Budaya)
Lets join us, #PMUNS2014 .Daftarkan dirimu segera di bem fakultas masing-masing!!

Teater Andhe-Andhe Lumut Punya Cerita

Andhe-Andhe Lumut Punya Cerita
Badan Koordinasi Kesenian Tradisional Universitas Sebelas Maret (BKKT UNS) dengan bangga mempersembahkan sebuah Pentas Produksi Akhir Tahun 2014 bertajuk "ANDHE-ANDHE LUMUT PUNYA CERITA". Pentas ini akan dilaksanakan pada hari Selasa, 9 Desember 2014 pukul 19.00 WIB di Teater Arena Taman Budaya Jawa Tengah (TBJT) dengan :
  • Sutradara : Hendro Yulianto
  • Penata Tari : Bagus Centhul
  • Pelatih Tari : UKM BKKT UNS
  • Artistik : Akhmad Alfian P
  • Penata Musik : Wawan Riyanto "Kamid"
  • Pimpinan Produksi : Wachid Wahyu AP
Tiket :
  1. PRE-SALE
    • VIP : 20k (+ voucher double decker 50k)
    • Reguler : 15k
  2. OTS (On The Spot)
    • VIP : 25k (+ voucher double decker 50k)
    • Reguler : 20k
Untuk info lebih lanjut dan pemesanan tiket silahkan hubungi Contact Person dibawah ini :
  • 089674321502 (Wachid)
  • 085655290080 (Latifah)
Saksikan garapan baru karya anak negeri yang dikemas berbeda Ayo pesan dan beli tiketnya segera!!!

DENGAN BERPARTISIPASI DALAM ACARA INI KAMU TELAH MEMBANTU MELESTARIKAN BUDAYA JAWA TENGAH !!! JANGAN LEWATKAN !!!

Pemesanan tiket bisa langsung menghubungi cp atau datang langsung ke sekre BKKT gedung Graha UKM lantai 2